Senin, 25 Februari 2013

Alves: Barca Akan Serang Madrid dari Menit Pertama


Foto: <> Alves: Barca Akan Serang Madrid dari Menit Pertama <>

FOLLOW: @felix10official

IBL - Barcelona akan menjamu rival abadi, Real Madrid di leg kedua semifinal Copa del Rey di Nou Camp, Rabu (27/2/13) dinihari WIB. Barcelona yang bermain 1-1 pada pertandingan pertama di Santiago Bernabeu hanya butuh hasil imbang tanpa gol untuk lolos ke babak final.

Namun full back Dani Alves menyebutkan kalau Barca tidak bermain untuk skor 0-0. "Kami tidak tahu cara bermain 0-0. Itu bukan karakteristik kami. Kami bermain untuk menang. Kami akan menyerang dari menit pertama," kata Alves dalam wawancara dengan Mundo Deportivo.

Pemain asal Brasil ini juga menyebut kalau pertahanan Barcelona kurang bagus dibanding musim sebelumnya. "Rekor pertahanan kami belakangan ini? Itu hal salah satu yang harus kami perbaiki, tapi jika Anda menang maka tujuan tercapai, dan kebobolan bukanlah hal tabu," katanya.

Dani Alves menyebut kalau Madrid akan bermain habis-habisan karena peluang mereka untuk menjuarai La Liga hampir tertutup. Hingga pekan ke-25, Blaugrana kokoh di puncak klasemen dengan mengumpulkan 68 poin. Adapun Madrid ada di posisi ketiga dengan 16 angka di bawah Barca.

"Kami mengharapkan Madrid yang meski mereka tak begitu baik di liga, akan tampil ngotot karena musim mereka kini ditentukan di Copa dan Liga Champions, mengingat perbedaan jauh di klasemen liga. Akan butuh perjuangan keras dari kami untuk melaju," tuntas Alves.

Barcelona akan menjamu rival abadi, Real Madrid di leg kedua semifinal Copa del Rey di Nou Camp, Rabu (27/2/13) dinihari WIB. Barcelona yang bermain 1-1 pada pertandingan pertama di Santiago Bernabeu hanya butuh hasil imbang tanpa gol untuk lolos ke babak final.

Namun full back Dani Alves menyebutkan kalau Barca tidak bermain untuk skor 0-0. "Kami tidak tahu cara bermain 0-0. Itu bukan karakteristik kami. Kami bermain untuk menang. Kami akan menyerang dari menit pertama," kata Alves dalam wawancara dengan Mundo Deportivo.

Pemain asal Brasil ini juga menyebut kalau pertahanan Barcelona kurang bagus dibanding musim sebelumnya. "Rekor pertahanan kami belakangan ini? Itu hal salah satu yang harus kami perbaiki, tapi jika Anda menang maka tujuan tercapai, dan kebobolan bukanlah hal tabu," katanya....

.

Dani Alves menyebut kalau Madrid akan bermain habis-habisan karena peluang mereka untuk menjuarai La Liga hampir tertutup. Hingga pekan ke-25, Blaugrana kokoh di puncak klasemen dengan mengumpulkan 68 poin. Adapun Madrid ada di posisi ketiga dengan 16 angka di bawah Barca.

"Kami mengharapkan Madrid yang meski mereka tak begitu baik di liga, akan tampil ngotot karena musim mereka kini ditentukan di Copa dan Liga Champions, mengingat perbedaan jauh di klasemen liga. Akan butuh perjuangan keras dari kami untuk melaju," tuntas Alves.

Comment