Selasa, 26 Februari 2013

Jelang El Clasico: Mou Sindir Barcelona


Foto: Jelang El Clasico: Mou Sindir Barcelona
[ckckckck kelakuan kakek mou emng ga pernh brubah]
______________________________________________
IBL - El Clasico memang merupakan laga yang panas. Bahkan sebelum laga itu dimulai pun, ‘perang’ itu telah dimulai. Kali ini, giliran Jose Mourinho yang ‘menyerang’ rival terberatnya itu. Komentar Jordi Roura terhadap wasit yang akan memimpin pertandingan El Clasico besok menjadi santapan lezat Mou untuk melancarkan ‘serangan’ kepada calon lawan.

Alberto Undiano Mallecano adalah nama pengadil yang akan memimpin laga panas tengah pekan ini. Mallecano memang memiliki catatan yang tidak bersahabat dengan Barcelona. Terakhir kali dirinya memimpin laga El Clasico, Barcelona harus takluk 1 – 2 di tangan Los Blancos. Hasilnya? Gelar La Liga musim lalupun harus melayang dari kota Katalan..

Tak hanya itu. Mallecano juga merupakan orang yang bertanggung jawab atas tidak terhukumnya Pepe saat laga El Clasico di Piala Raja pada Januari 2012. Kala itu, Pepe menginjak tangan Lionel Messi namun Mallecano tidak memberikan reaksi apapun.

Tak pelak, dua bukti diatas membuat Roura tak tahan untuk berkomentar agar Mallecano tidak ‘merusak’ pertandingan esok. Hal ini dimanfaatkan benar oleh Mourinho untuk memulai psy – war.

“Saya akan lebih memilih untuk fokus ke pertandingan dan mempelajari cara bermain lawan. Belajar bagaimana bermain dengan sportif, tidak berbicara tentang wasit, tidak berada di sekitar mereka dan tidak mencoba untuk membuat lawan diberi kartu.” Sindir Mourinho.

Perihal laga El Clasico itu sendiri, Mourinho terlihat sangat termotivasi.

“Ini adalah pertandingan yang saya dan pemain sukai. Kami lebih memilih pertandingan dengan dimensi dan tingkat kesulitan seperti ini.” [SuperSoccer]

`Andy`

El Clasico memang merupakan laga yang panas. Bahkan sebelum laga itu dimulai pun, ‘perang’ itu telah dimulai. Kali ini, giliran Jose Mourinho yang ‘menyerang’ rival terberatnya itu. Komentar Jordi Roura terhadap wasit yang akan memimpin pertandingan El Clasico besok menjadi santapan lezat Mou untuk melancarkan ‘serangan’ kepada calon lawan.

Alberto Undiano Mallecano adalah nama pengadil yang akan memimpin laga panas tengah pekan ini. Mallecano memang memiliki catatan yang tidak bersahabat dengan Barcelona. Terakhir kali dirinya memimpin laga El Clasico, Barcelona harus takluk 1 – 2 di tangan Los Blancos. Hasilnya? Gelar La Liga musim lalupun harus melayang dari kota Katalan....



Tak hanya itu. Mallecano juga merupakan orang yang bertanggung jawab atas tidak terhukumnya Pepe saat laga El Clasico di Piala Raja pada Januari 2012. Kala itu, Pepe menginjak tangan Lionel Messi namun Mallecano tidak memberikan reaksi apapun.

Tak pelak, dua bukti diatas membuat Roura tak tahan untuk berkomentar agar Mallecano tidak ‘merusak’ pertandingan esok. Hal ini dimanfaatkan benar oleh Mourinho untuk memulai psy – war.

“Saya akan lebih memilih untuk fokus ke pertandingan dan mempelajari cara bermain lawan. Belajar bagaimana bermain dengan sportif, tidak berbicara tentang wasit, tidak berada di sekitar mereka dan tidak mencoba untuk membuat lawan diberi kartu.” Sindir Mourinho.

Perihal laga El Clasico itu sendiri, Mourinho terlihat sangat termotivasi.

“Ini adalah pertandingan yang saya dan pemain sukai. Kami lebih memilih pertandingan dengan dimensi dan tingkat kesulitan seperti ini.”

Comment