Minggu, 10 Februari 2013

Gerard Pique Senang Bebas Dari Rumor



Gerard Pique mengaku dapat mencapai performa terbaik karena bebas dari kontroversi.

Bek andalan Barcelona Gerard Pique mengakui dirinya senang terhindar dari rumor-rumor negatif pada musim ini.

Mantan pemain Manchester United tersebut mengakui dirinya gagal menggapai performa terbaik di musim lalu karena kerap diterpa kontroversi.
"Hal terbaik bagi seorang bek adalah tidak ada yang membicarakan tentang diri Anda," ujar Pique....



"Ketika rumor berkembang, selalu menjadi tidak nyaman. Itulah bagian dari sepakbola dan saya belajar dari hal itu. Sekarang saya lebih menghargai agar lebih nyaman. Ketika saya datang ke Barca, semuanya berjalan dengan baik dan semua terasa mudah, tetapi ketika ada yang berjalan salah, itu akan membantu Anda menghargai apa yang Anda miliki dan menjadi pemain yang lebih baik."

Comment